» » » Telkomsel di Hack , XL pun "Ngerayu"

Telkomsel di Hack , XL pun "Ngerayu"

Penulis By on Jumat, 28 April 2017 | No comments

Operator Ini Unggah Tweet yang Bikin Heboh Netizen, Usai Website Telkomsel Dihack
Kolase/Twitter
Tampilan website Telkomsel diretas dan kicauan XL di Twitter 

Operator Ini Unggah Tweet yang Bikin Heboh Netizen, Usai Website Telkomsel Dihack

BANJARMASINPOST.CO.ID - Netizen jagat maya pagi tadi, Jumat (28/4/17), dibuat heboh dengan tampilan website resmi Telkomsel.
Bukan tanpa alasan, pasalnya situs operator telekomunikasi seluler di Indonesia yang identik dengan warna merah itu berbeda dari tampilan biasanya.
Jika diakses tampilan website www.telkomsel.com sedang diambil alih alias diretas oleh oknum hacker (peretas).
Website Telkomsel berubah menjadi latar belakang berwarna hitam dengan berisikan pesan.
Dalam pesan tersebut si peretas memprotes mengenai tarif kuota internet Telkomsel yang dinilai terlalu mahal.
"Murahin harga KUOTA INTERNET, Bangs***..!!!, Pegimane bangsa Endonesia mau maju kalo internet aja mahal," tulis judul pada pesan peretas yang tidak diketahui identitasnya tersebut.
Jumat, 28 April 2017 16:41
Usai Website Telkomsel Diretas, Operator Ini Unggah Tweet yang Bikin Heboh Netizen!

Tampilan website Telkomsel diretas dan kicauan XL di Twitter
Website Telkomsel diretas (telkomsel)
Sementara itu kalangan netizen di Indonesia pun kemudian ramai menyampaikan beragam komentar dan justru memuji aksi peretas tersebut.
Nah, rupanya tak hanya netizen saja yang ramai memberikan tanggapan mereka.
Bahkan satu di antara perusahaan operator telekomunikasi seluler di Indonesia yakni XL turut meramaikan pembicaraan terkait peretasan tersebut.
Melalui akun resmi Twitter @myXL menuliskan kicauan yang diduga ditujukan kepada pengguna Telkomsel.
Dalam kicauan tersebut XL menuliskan agar para pengguna operator tersebut untuk bersabar.
"Utk user operator tarif mahal. Sabar ini ujian," tulis @myXL.
Sebagai penutup, XL juga seolah sekaligus mempromosikan produk mereka yang dinilai memiliki tarif lebih bersahabat.
"Dari XL dgn tarif bersahabat YouTube tanpa kuota tiap saat," kicau @myXL.
Kicauan XL di Twitter
Kicauan XL di Twitter (Twitter)
Tak ayal, kicauan operator yang identik dengan warna biru ini kembali membuat heboh netizen.
Sejak diunggah pukul 1:55 Wita, kicauan itu telah diretweet hingga 3.438 dan mendapatkan 1.100 balasan dari para pengguna Twitter.
Beragam komentar pun ramai disampaikan oleh netizen. Mulai dari memuji produk XL, menggombal hingga membandingkan kualitasnya dengan milik pesaing.
@Auliiiyul: "Aku ndak pake XL tapi kok seneng liat twit beginian yha :))))."
@Niastewart3: Percuma paket internet murah kalau cuma bisa lihat kamu di YOUTUBE doang."
@YakubNg: "jangan sombong. koneksi lu juga ngga bagus-bagus banget."
@randikar567: Murah sih murah,giliran di pedaleman boro boro bisa internetan -_- nelpon ama sms kgk bisa kgk ada sinyal, telkomsel ttp terbaik."
@Alfiansxx: "Murah tapi sinyalnya behh pen banting hp rasanya."
@Koetjinq_Gajonq: "Sori yah, kalian berdua sama aja. Selamet tinggal masa lalu *bye."
@adiwija77667115: "Nyindir ya min .... hahaha." (*) / http://banjarmasin.tribunnews.com/2017/04/28/operator-ini-unggah-tweet-yang-bikin-heboh-netizen-usai-website-telkomsel-dihack?page=all

Re-Post by http://migoberita.blogspot.co.id/ Jum'at/28042017/18.26Wita/Bjm
Baca Juga Artikel Terkait Lainnya