Mengenal Ketua Bawaslu Kalsel yang Baru
Iwan Ingin Bersama Pers Kawal Pemilu
PROKAL.CO, Iwan Setiawan resmi menjadi Ketua Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Kalsel usai dilantik dan ditetapkan oleh Ketua Bawaslu RI Abhan di Hotel Crown Jakarta, kemarin pagi. Iwan menggantikan Mahyuni yang menyatakan diri kembali ke akademisi setelah 5 tahun mengabdi untuk mengawal demokrasi di negeri ini.Bersama dua komisioner Bawaslu Kalsel terpilih lain, Aries Mardiono dan Erna Kasypiah, Iwan harus saling bekerja sama untuk mengawal demokrasi di daerah ini hingga tahun 2022 mendatang. Sosok Iwan sendiri di Kota Banjarbaru begitu familiar. Maklum, alumni SMAN 1 Banjarmasin ini adalah ketua pengurus Forum RT/RW Kota Banjarbaru periode 2010-2015.
Kemampuan Iwan dalam pengawasan kepemiluan pun tak bisa dipandang sebelah mata. Dia adalah mantan Ketua Panwaslu Kota Banjarbaru.
Sama seperti Mahyuni yang juga seorang dosen, Iwan juga tercatat sebagai tenaga pendidik di Fakultas Perikanan Universitas Lambung Mangkurat (ULM). “Mengawal demokrasi tanpa media akan sia-sia. Rekan pers lah yang nantinya juga berperan. Untuk itu saya mewakili komisioner yang lain berharap rekan pers turut mengawal jalannya demokrasi di daerah kita,” tuturnya.
Iwan resmi menjabat Ketua Bawaslu Kalsel sesuai Keputusan Bawaslu RI yang tertuang dalam surat keputusan dan berita acara Bawaslu RI Nomor: 0486/BAWASLU/SJ/HK.01.00/IX/2017. “Ini amanah yang harus saya jalankan dengan sungguh-sungguh,” ucapnya.
Usai ditetapkan sebagai Ketua Bawaslu Kalsel, Iwan berjanji akan melakukan pembenahan di lembaga ini. Selain menjabat ketua, Iwan juga menjabat bidang Sumber Daya Manusia dan Organisasi. “Yang pertama kita benahi adalah unsur di dalam. Ketika bagus di dalam, insya Allah ketika keluar akan bagus,” terang Iwan.
Terkait pengawasan kepemiluan di daerah ini, Iwan akan fokus pada persiapan pengawasan tahapan Pemilihan Kepala Daerah di Kalsel yang terjadi di 4 kabupaten pada tahun depan. Pemutakhiran data pemilih akan menjadi pengawalan pihaknya. “Tentunya yang paling dekat dan harus dikawal adalah verifikasi partai politik. Ini yang utama juga,” cetusnya.
Iwan ingat pesan dari Bawaslu RI agar tetap kompak dan searah antar komisioner. Selain itu, Bawaslu RI juga meminta agar terus bersinergi dengan lembaga pelaksana pemilu lain seperti KPU dan DKPP. “Pesan Bawaslu RI adalah agar pelaksanaan Pemilu di Kalsel berjalan demokratis. Yang terpenting tetap aman, damai, serta kondusif,” ungkapnya.
Iwan berharap sinergi tetap berjalan antara KPU Kalsel dengan Bawaslu Kalsel, meski terjadi perubahan orang. “Ini yang harus kami lakukan juga. Termasuk dengan Panwas kabupaten dan kota,” ulasnya.
Iwan Setiawan
Sumber Berita : http://kalsel.prokal.co/read/news/11353-mengenal-ketua-bawaslu-kalsel-yang-baru.htmlRe-Post by http://migoberita.blogspot.co.id/ Sabtu/23092017/17.55Wita/Bjm