» » » » » SDN Antasan Besar 7 disambangi kepolisian antisipasi peredaran permen dan mainan berbahaya dan obat-obatan terlarang hingga judi

SDN Antasan Besar 7 disambangi kepolisian antisipasi peredaran permen dan mainan berbahaya dan obat-obatan terlarang hingga judi

Penulis By on Rabu, 04 Oktober 2017 | No comments

Sejumlah Pedagang yang Biasa Mangkal di SD Diperiksa Polisi, Ada Apa?

BANJARMASINPOST.CO.ID, BANJARMASIN - SDN Antasan Besar 7 kedatangan tamu tak terduga. Pihak Kepolisian Banjarmasin Tengah menjelang siang mendatangi sekolah tersebut.
Personel kepolisian itu melakukan pemeriksaan pada sejumlah barang dagangan para penjual yang ada di sekolah dasar Jalan Meratus, Banjarmasin itu, Rabu (20/9/2017).
Pedagang mainan yang berada di depan sekolah pun turut diperiksa. Agus namanya, ia menjual mainan untuk anak-anak semenjak satu tahun lalu. Namun diakui Agus, dia hanya menjual mainan yang baik untuk anak.


Meski tidak ada perasaan gugup dan takut saat diperiksa, Agus tetap merasa terkejut. Hal itu menurutnya tidak seperti biasa. Ia kaget lantaran tiba-tiba pihak kepolisian memeriksa dirinya dan dua orang temannya.
Bahkan bukan hanya barang dagangan miliknya yang diperiksa oleh sejumlah anggota kepolisan Banjarmasin Tengah itu. Akan tetapi badannya pun turut digeledah. Baju Agus dan dua orang lainnya diminta anggota kepolisian untuk diangkat sementara pemeriksaan.
Penggeledahan juga langsung dilakukan oleh Kapolsek Banjarmasin Tengah, Kompol Wahyu Hidayat dalam giat pemeriksaan barang dagang dagangan tersebut. Ia juga sempat menanyakan dan mengingatkan Agus agar tidak menjual undian. Karena itu merupakan satu bentuk judi.
Pemeriksaan tersebut dikatakan olehnya merupakan cara antisipasi beredarnya obat-obatan terlarang di kalangan siswa sekolah dasar. Sekaligus sosialisasi kepada para pedagang agar tidak menjual mainan dan makanan berbahaya.
"Kegiatan ini bertujuan untuk memeriksa apakah barang yang dijual layak di konsumsi atau dimakan," ucap Wahyu.
Pada giat tersebut, pihaknya mengambil sample dari sejumlah permen yang beredar di SDN itu.
Dia menerangkan nantinya akan dilakukan pengecekan terhadap kandungan permen. Sehingga bisa mengetahui apakah ada zat berbahaya yang tidak layak di konsumsi oleh anak.
Sementara ini, Wahyu mengatakan belum ada penemuan pengedaran obat-obatan pada makanan atau mainan anak khususnya diwilayah Banjarmasin tengah.
Lantas ia juga mengimbau kepada pedagang dan masyarakat untuk segera melaporkan apabila melihat hal mencurigakan yang berhubungan obat-obatan berbahaya.
Selain SDN Antasan Besar 7 Banjarmasin, Wahyu mengatakan nantinya akan lakukan giat juga di sejumlah sekolah tingkat SD, SMP, SMA yang ada di wilayah Banjarmasin Tengah.
Sejumlah Pedagang yang Biasa Mangkal di SD Diperiksa Polisi, Ada Apa?
Banjarmasinpost.co.id/Isti Rohayanti
Personel kepolisian itu melakukan pemeriksaan pada sejumlah barang dagangan para penjual yang ada di sekolah dasar Jalan Meratus, Banjarmasin itu, Rabu (20/9/2017) 
Sumber Berita : http://banjarmasin.tribunnews.com/2017/09/20/sejumlah-pedagang-yang-biasa-mangkal-di-sd-diperiksa-polisi-ada-apa

Re-Post by http://migoberita.blogspot.co.id/ Kamis/05102017/09.55Wita/Bjm
Baca Juga Artikel Terkait Lainnya