Subhanallah, Tak Hanya Berceramah, Aa Gym Juga Melakukan ini ke Satu Keluarga
BANJARMASINPOST.CO.ID, BANJARMASIN - Dai kondang KH Abdullah Gymnastiar atau Aa Gym sedang berkunjung ke Banjarmasin.Di sela-sela kunjungannya itu, rupanya dai asal Bandung, Jawa Barat itu menyempatkan waktunya berkunjung ke Masjid Hasanuddin Majedie, Jalan Brigjen H Hasan Basri, Banjarmasin, Sabtu (25/11/2017) pagi.
Tak sekadar menemui jemaah masjid itu, namun dia juga membimbing satu keluarga dari Pegunungan Meratus mengucapkan dua kalimat syahadat alias berislam.
Seorang warganet yang merupakan jemaah masjid itu mengabadikan momen tersebut berupa video dan beberapa gambar yang dipostingnya di Facebooknya, Fakhrazka Muttaqyn, Sabtu (25/11/2017) pukul 05.47 Wita.
Dilihat dari waktunya itu, sepertinya Aa Gym mengislamkan mereka usai pelaksanaan salat Subuh.
“Prosesi pengucapan 2 kalimat syahadat yang diucapkan oleh beberapa keluarga dari Pegunungan Meratus. Yang dipimpin langsung oleh KH. Aa Gym (KH. Abdullah Gymnastiar). Dan dilanjutkan Taushiyah oleh beliau. Barokallooh. Aamiin #shubuhberjamaah
#hasanuddinmadjedie
#banjarmasinbungas
#aagym
#6rabiulawwal1439h
#sabtu
#25november2017,” tulisnya.
Kepada BPost Online, dia mengatakan Aa Gym berada di masjid hingga pukul 06.30 Wita.
“Beliau sempat tausiyah juga tadi subuh,” ungkapnya.
Di video itu, tampak jemaah memenuhi masjid tersebut.
Video itu berdurasi satu menit, tampak Aa Gym berada di depan dekat mimbar membaca doa lalu membimbing mereka yang mau berislam itu mengucapkan dua kalimat syahadat.
“Asyhadu alla ilaaha illallaah,” ucap Aa Gym.
Tak lama, terdengar lamat-lamat suara seseorang mengikuti ucapan Aa Gym tersebut kemudian video berakhir.
Selain video itu, ada pula beberapa foto Aa Gym saat berceramah di depan jemaah masjid itu.
“Tausiayhnya tentang syukur sabar, saling menolong, selalu bersyukur dan mengucap alhamdulillaah di saat sehat maupun senang,” katanya.
Sebelumnya dikabarkan selama di Banjarmasin Aa Gym dijadwalkan mengisi tabligh akbar di Masjid Raya Sabilal Muhtadin Banjarmasin, pada hari ini Jumat (24/11) malam pukul 20.00-21.30 Wita.
Kemudian keesokan harinya pada Sabtu (25/11) subuh pukul 05.30-07.00 Wita mengisi kajian tauhid di Masjid Hasanudin Majedi, Kayutangi, Banjarmasin.
Ceramah di dua masjid diperuntukkan bagi masyarakat umum.
Kehadiran Aa Gym di Banjarmasin dalam rangkaian safari dakwah yang digelar oleh Dompet Peduli Umat Daarut Tauhiid (DPU DT).
Aa Gym adalah pembina DPU DT yang di Banjarmasin cabangnya berkantor di Pertokoan Handil Bakti, Batola.
Indreswati Kesuma Wardani, Kepala Cabang DPU DT Banjarmasin, menyampaikan dalam safari dakwah itu Aa Gym juga akan bersilaturrahim dengan donatur dan mitra DPU DT.
"Silaturrahim diadakan di Hotel Royal Jelita. Akan ada perkenalan DPU DT secara intensif kepada para donatur," jelasnya.
DPU DT adalah lembaga penghimpun infaq, zakat dan sedekah yang cabangnya tersebar di Indonesia. Dana yang terkumpul kemudian disalurkan kepada yang berhak menerima.
Sumber Berita : http://banjarmasin.tribunnews.com/2017/11/25/subahanallah-tak-hanya-berceramah-aa-gym-juga-melakukan-ini-ke-satu-keluarga?page=all
Re-Post by http://migoberita.blogspot.co.id/ Sabtu/25112017/18.37Wita/Bjm